Text
SKRIPSI PROYEKSI KEBUTUHAN TENAGA LISTRIK TAHUN 2023-2027 PADA PT. PLN (PERSERO) UNIT LAYANAN PELANGGAN temanggung
INTISARI
Prakiraan kebutuhan tenaga listrik jangka menengah diperlukan untuk memperkirakan penggunaan tiga sampai lima tahun serta digunakan untuk meramalkan kebutuhan listrik di wilayah kabupaten serta pusat ibu kota. Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh hasil prakiraan kebutuhan tenaga listrik di wilayah Kabupaten Temanggung berupa peramalan energi listrik yang digunakan di wilayah Kabupaten Temanggung dari tahun 2023 hingga 2027. Penelitian ini menggunakan data historis jumlah pelanggan PLN, data konsumsi listrik, data kependudukan, serta data PDRB Kabupaten Temanggung tahun 2018 hingga tahun 2022 menggunakan metode backpropagation neural network dengan epoch 1000 serta learning rate 0,005. Hasil perkiraan kebutuhan tenaga listrik tahun 2023 hingga 2027 berturut-turut berjumlah 20.987.545 kWh, 21.475.136 kWh, 22.796.169 kWh, 24.727.279 kWh, 25.932.419 kWh. Gardu Induk Temanggung memiliki kapasitas tenaga listrik yaitu 630.720.000 kWh dan hasil proyeksi konsumsi listrik di semua sektor dari tahun 2023 hingga tahun 2027 berjumlah 115.918.548 kWh, hal ini menunjukkan bahwa Gardu Induk Temanggung dapat memenuhi untuk menyuplai kebutuhan tenaga listrik pada seluruh sektor hingga tahun 2027.
Kata kunci : Proyeksi Tenaga Listrik, Perkiraaan Jangka Menengah, Backpropagation Neural network
20-UN57.U1-STE-V-2024 | ELEKTRO RAH P 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain