Text
SKRIPSI TAHAPAN PROSES KERJA SUTRADARA DALAM PEMBUATAN VIDEO PROFIL MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 1 purworejo
ABSTRAK
Penyebaran informasi dapat tersebar melalui media cetak atau media elektronik. Media informasi elektronik berupa video profil dinilai lebih efektif dibandingkan media cetak. Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Purworejo merupakan sekolah yang membutuhkan penyebaran informasi melalui video profil. Dalam pembuatannya memerlukan peran sutradara untuk melakukan proses produksi video profil. Tugas akhir ini bertujuan untuk menggambarkan tahapan proses kerja sutradara dalam pembuatan video profil Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Purworejo. Teknik pembuatan video dilandasi ide cerita seorang anak melihat sekolah lalu penasaran dengan dalamnya. Karya ini disasarkan kepada masyarakat Purworejo. Dilakukan pendistribusian karya melalui Instagram dan Youtube milik MTs N 1 Purworejo. Berdasarkan hasil pembuatan, sutradara menjalankan kepemimpinan terhadap tim produksi dari awal hingga akhir pembuatan karya, dan menciptakan karya video profil MTs N 1 Purworejo dari ide yang dicetuskan penulis naskah. Sutradara berperan dalam tiga tahapan kerja yaitu pra produksi terdiri dari interpretasi skenario, memilih kru berjumlah 4 orang, memilih pemain berjumlah 9 orang, latihan, hunting lokasi, perencanaan direktor shot, membuat story board dan shooting list, melakukan final produksi. Produksi dilakukan di MTs N 1 Purworejo dalam satu hari dengan maksimal. Pasca produksi yaitu memimpin editing yang dilakukan secara online dengan editor. Keterbatasan waktu dan keterbatasan komunikasi sutradara dengan editor menjadi salah satu kendala dalam pembuatan video profil MTs N 1 Purworejo.
Kata Kunci: Penyebaran Informasi, Video Profil, Peran Sutradara.
212-UN57.U1-SIK-XII-2023 | KOMUNIKASI DEW T 2023 | Ruang Skripsi (KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain