Text
SKRIPSI PENGARUH HARGA, PROMOSI, DAN BRAND AWARENESS TERHADAP MINAT BELI KOPI JANJI JIWA ( Studi Kasus pada Masyarakat Kota dan Kabupaten Magelang )
ABSTRAK
Industri kopi di Kota dan Kabupaten Magelang saat ini sedang melangami peningkatan. Penelitian bertujuan untuk minat beli kopi di coffee shop oleh masyarakat Kota dan Kabupaten Magelang . Merek menjadi fokus pada penelitian ini adalah Kopi Janji Jiwa. Kopi Janji Jiwa merupakan brand lokal yang didirikan oleh Billy Kurniawan pada tahun 2018. Saat ini Kopi Janji Jiwa telah mendirikan lebih dari 900 gerai yang tersebar di seluruh Indonesia. Sedangkan untuk di Kota dan Kabupaten Magelang dari tahun 2019 Kopi Janji Jiwa sudah membuka 2 gerai. Tujuan dari diadakannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga, promosi, dan brand awareness terhadap minat beli Kopi Janji Jiwa di Kota dan Kabupaten Magelang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menyebarkan keusioner secara offline kepada 100 responden yang memiliki kriteria berusia 17 tahun keatas, dan mempunyai ketertarikan terhadap kopi. Analasis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik dan regresi linear berganda. Uji t dan uji F digunakan untuk mengaetahui pengaruh dari variabel, kemudian uji koefisien determinasi atau R2 digunakan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel dependen terhadap variabel independen. Hasil dari penelitian ini adalah variabel harga, promosi, dan brand awareness memiliki pengaruh terhadap minat beli baik itu secara individu, maupun secara bersama-sama dengan nilai dari uji koefisien determinasi sebesar 56,8%
Kata kunci: Harga, Promosi, Brand Awareness, Minat Beli.
7-UN57.U1-SMJ-IV-2024 | MANAJEMEN ADI P 2024 | Ruang Skripsi (MANAJEMEN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain