Text
SKRIPSI PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN “I-CIRMATH” BERBASIS STEM BERBANTUAN ARTICULATE STORYLINE UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA smp
ABSTRAK Hidayah, I’anatul. 2024. “Pengembangan Media Pembelajaran “I-CIRMATH” Berbasis STEM Berbantuan Articulate Storyline untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP". Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Aprilia Nurul Chasanah, S.Pd., M.Pd., Pembimbing II Arifta Nurjanah, M.Pd.
Kata Kunci: STEM, Articulate Storyline, Media Pembelajaran “I-CIRMATH”, Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi saat ini sangat mempengaruhi dunia pendidikan, terutama di Indonesia pada era society 5.0 yang ditandai oleh ketergantungan pada internet dan teknologi digital. Kemajuan teknologi juga menjadi pendorong perkembangan dalam bidang matematika. Hasil tes awal menunjukkan bahwa kemampuan pemecahan masalah matematis siswa di SMP N 1 Magelang menunjukkan tingkat yang masih rendah. Selain itu, terbatasnya jenis media pembelajaran yang digunakan guru menandakan perlunya inovasi dengan membuat jenis media pembelajaran yang lebih bervariasi. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan media pembelajaran “I-CIRMATH” berbasis STEM berbantuan Articulate Storyline untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP. Metode penelitian ini adalah Research and Development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan ADDIE yang disusun oleh Branch. Populasi yang menjadi subjek penelitian ini adalah 225 siswa dari kelas VIII SMP N 1 Magelang. Sampel yang diambil adalah kelas VIII A SMP N 1 Magelang. Teknik pengumpulan data meliputi penggunaan angket, wawancara, observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran “ICIRMATH” berbasis STEM yang dikembangkan memiliki kevalidan yaitu sangat valid dengan perolehan validitas materi 0,83 dan validitas media 0,89. Hasil kepraktisan memperoleh persentase sebesar 84,46% dan sebesar 89% dengan kategori sangat praktis. Selain itu, hasil keefektifan memperoleh peningkatan sebesar 0,46 dengan kategori sedang. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran “ICIRMATH” berbasis STEM berbantuan Articulate Storyline untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah matematis siswa SMP dinyatakan valid, praktis, dan efektif. Hasil penelitian ini disarankan agar menunjang pembelajaran matematika materi lingkaran kelas VIII, pengembangan lebih lanjut harus dilakukan pada media pembelajaran “I-CIRMATH” berbasis STEM dan materi berbasis lainnya agar meningkatkan motivasi siswa untuk belajar dan meningkatkan kemampuan kognitif siswa.
30-UN57.U1-SPM-V-2024 | MATEMATIKA HID P 2024 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN MATEMATIKA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain