Text
SKRIPSI PENGARUH TERPAAN USER GENERATED CONTENT (UGC) INSTAGRAM THE ORIGINOTE TERHADAP MINAT BELI PRODUK THE ORIGINOTE
ABSTRAK
The Originote menjadi sebuah brand skincare yang ramai diperbincangkan di media sosial. Salah satu strategi pemasaran yang dilakukan oleh The Originote menggunakan User Generated Content (UGC) pada media sosial Instagram. Adanya konten yang disuguhkan memungkinkan para pengikut untuk menerima atau menolak informasi yang diterima sehingga berdampak pada perubahan perilaku yang mengarah ke minat beli. Tujuan penelitian ini untuk melihat seberapa besar pengaruh terpaan user generated content Instagram The Originote terhadap minat beli Produk The Originote. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif deskriptif yang menggunakan data 100 responden. Berdasarkan nilai sigfikansi : dari tabel coefficients diperoleh nilai sigfikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel (X) berpengaruh terhadap variabel (Y). Terpaan user generated content atau variabel X memiliki kontribusi sebesar 45,2% dalam mempengaruhi minat beli produk The Originote, sedangkan selisihnya yaitu 54,8% menunjukan ada faktor lain diluar penelitian yang mempengaruhi minat beli produk The Originote. Pada variabel terpaan user generated content (X) indikator atensi memiliki nilai tertinggi yaitu 80,3% dibanding frekuensi 70,5%, dan atensi 61,5%. Variabel Minat Beli Produk (Y) indikator minat eksploratif memiliki nilai lebih tinggi 97% dibandingkan minat transaksional 86%, minat referensial 80,5%, dan minat preferensial 87%. Hal ini berarti menjawab adanya pengaruh terpaan user generated content terhadap minat beli produk The Originote
Kata Kunci: Terpaan, User Generated Content, Minat Beli, Teori Uses and Effect
11-UN57.U1-SIK-VII-2024 | KOMUNIKASI SAR P 2024 | Ruang Skripsi (KOMUNIKASI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain