Text
SKRIPSI PENGARUH PENGGUNAAN BERAGAM BIOURINE TERHADAP KANDUNGAN ABU, BAHAN ORGANIK, PROTEIN KASAR, DAN PRODUKSI PROTEIN KASAR HIJAUAN PAKAN FODDER HIDROPONIK JEWAWUT
INTISARI
Pengaruh Penggunaan Beragam Biourine terhadap Kandungan Abu, Bahan Organik, Protein Kasar, dan Produksi Protein Kasar Hijauan Pakan Fodder Hidroponik Jewawut
Salsa Nisa Kamila salsa299b@gmail.com
Jewawut berpotensi untuk dikembangkan sebagai fodder. Pengetahuan tentang kandungan nutrien fodder jewawut diperlukan untuk meninjau potensinya sebagai hijauan pakan. Penelitian bertujuan untuk mengkaji kandungan abu, bahan organik, dan protein kasar, serta produksi protein kasar hijauan pakan fodder hidroponik jewawut (Setaria italica). Penelitian dilaksanakan di greenhouse yang berada di Dusun Soka, Kota Magelang dan Laboratorium Pakan dan Nutrisi Hewan Fakultas Pertanian Universitas Tidar pada bulan Maret s.d. September 2023. Penelitian menggunakan rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan penyiraman dan penambahan biourine (P0= air tanpa biourine, P1= air dan 5% biourine kelinci, P2= air dan 5% biourine sapi perah, dan P3= air dan 5% biourine domba), perlakuan diulang sebanyak 6 kali. Variabel yang diamati meliputi kandungan abu, kandungan bahan organik, kandungan protein kasar, dan produksi protein kasar. Data yang telah diperoleh kemudian dianalisa menggunakan analisis ragam (ANOVA) dan data yang berbeda nyata diuji lanjut dengan Duncan’s Multiple Range Test (DMRT). Penggunaan beragam biourine berpengaruh nyata (p0,05) terhadap kandungan dan produksi protein kasar. Penambahan biourine secara nyata meningkatkan akumulasi mineral fodder tetapi belum menyediakan hara yang cukup dan seimbang bagi fodder.
Kata kunci: biourine, kandungan abu, bahan organik, protein kasar, fodder
35-UN57.U1-SPT-VII-2024 | PETERNAKAN KAM P 2024 | Ruang Skripsi (PETERNAKAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain