Text
SKRIPSI PENGARUH BEBAN KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA PADA PT PUTRA ALBASIA MANDIRI
ABSTRAK
Tujuan perusahaan tidak dapat terwujud tanpa adanya keterlibatan dari sumber daya manusia. Dalam mencapai tujuan perusahaan diperlukan karyawan yang memiliki produktivitas kerja yang tinggi. PT Putra Albasia Mandiri memiliki fenomena produktivitas kerja karyawan sebesar 64,11% terkait realisasi pencapaian target kurun waktu 2017-2022. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari beban kerja, lingkungan kerja, dan motivasi kerja terhadap produktivitas kerja. Variabel independen dalam penelitian ini yaitu beban kerja, lingkungan kerja, dan motivasi kerja dengan variabel dependen yaitu produktivitas kerja. Sampel dalam penelitian ini adalah karyawan produksi PT Putra Albasia Mandiri sejumlah 75 responden. Metode pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data yaitu analisis regresi linear berganda dengan tingkat signifikansi sebesar 0,05. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa beban kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif signifikan terhadap produktivitas kerja. Sedangkan motivasi kerja tidak berpengaruh terhadap produktivitas kerja.
Kata Kunci : Beban Kerja, Lingkungan Kerja, Motivasi Kerja, Produktivitas Kerja.
42-UN57.U1-SMJ-VI-2024 | MANAJEMEN ESR P 2024 | Ruang Skripsi (MANAJEMEN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain