Text
SKRIPSI OPTIMALISASI WAKTU DAN BIAYA DENGAN METODE FAST TRACK PADA PROYEK REHABILITASI JALAN KETANGGUNGAN – BANTARSARI KABUPATEN BREBES
INTISARI
Keterlambatan dalam suatu proyek sangat dihindari, karena hal tersebut menyebabkan pembengkakan waktu dan biaya. Penelitian ini dilakukan pada Proyek rehabilitasi jalan Ketanggungan-Bantarsari Kabupaten Brebes menggunakan metode fast track untuk mereduksi atau mengurangi waktu dan biaya pelaksanaan. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan total waktu percepatan dan biaya untuk waktu dipercepat dalam penyelesaian proyek proyek pembangunan rehabilitasi jalan Ketanggungan - Bantarsari Kabupaten Brebes dengan membandingkan waktu perencanaan awal sebelum fast track dan sesudah metode fast track. Penelitian ini menggunakan metode fast track merupakan metode percepatan dengan melakukan pekerjaan secara paralel, yaitu dengan cara membuat waktu mulai pekerjaan lebih cepat dari waktu normalnya. Pelaksanaan aktivitas- aktivitas kritis yang dilakukan secara tumpang tindih menyebabkan pengurangan pada biaya tidak langsung setelah diterapkannya metode Fast Track. Proses analisis dilakukan dengan penjadwalan ulang proyek menggunakan Microsoft Project. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa setelah dilakukan penerapan metode fast tracking pada proyek rehabilitasi jalan Ketanggungan-Bantarsari Kabupaten Brebes terjadi percepatan durasi pekerjaan sebesar 6 hari, pekerjaan yang awalnya 147 hari menjadi 141 hari sekitar 4,08 % dari waktu normal. Biaya yang digunakan juga mengalami penghematan sebesar Rp. 3.948.027, 00 sekitar 0,37% dari biaya awal proyek.
Kata kunci: fast track, lintasan kritis, microsoft project.
36-UN57.U1-STS-VII-2024 | SIPIL PRA O 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain