Text
SKRIPSI PENGARUH PENAMBAHAN ABU SEKAM PADI DAN ABU BATU TERHADAP KUAT TEKAN MORTAR
INTISARI
Mortar terbuat dari campuran semen, pasir, dan air yang berfungsi sebagai material pengikat atau material pengisi dan sering digunakan dalam konstruksi. Limbah abu sekam padi mengandung senyawa silika yang dapat memperkuat kuat tekan mortar dan menjadi salah satu upaya dalam menciptakan sebuah inovasi baru yang dapat mengurangi pencemaran lingkungan. Penelitian ini menggunakan variasi abu batu sebesar 5% terhadap berat semen pada seluruh benda uji serta 5 variasi abu sekam padi sebesar 0%, 5%, 10%, 15%, dan 20% terhadap berat semen. Perbandingan semen : pasir sebesar 1 : 3 dengan fas 0,4. Benda uji yang digunakan sesuai dengan SNI 03-6825-2002 dengan ukuran 5x5x5 cm. Dari campuran tersebut mortar dilakukan pengujian kuat tekan dan daya serap air mortar di Laboratorium Struktur, Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Tidar untuk selanjutnya dikelompokan sesuai tipe mortar berdasarkan SNI 03-6882-2002. Berdasarkan hasil pengujian, variasi dengan tambahan 5% abu batu dan 0% abu sekam padi memiliki nilai pengujian paling baik. Variasi ini memiliki kuat tekan paling tinggi yaitu sebesar 36,85 MPa yang termasuk ke dalam mortar tipe M yang biasa digunakan dalam pembuatan dinding penahan tanah dan pondasi, dan memiliki daya serap paling rendah sebesar 4,08%.
Kata kunci : abu batu, abu sekam padi, filler, mortar
49-UN57.U1-STS-VII-2024 | SIPIL PON P 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain