Text
SKRIPSI PENGARUH HARGA, KUALITAS PRODUK DAN BRAND IMAGE TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN KEDAI KOPI JIWO JOWO DI MAGELANG
ABSTRAK
Gaya hidup yang terus mengalami perubahan seperti meminum kopi sambil berkumpul dan bersantai membuat semakin kompetitif dunia bisnis kuliner salah satunya kedai kopi. Keberadaan kedai kopi yang semakin meningkat mendorong pelaku usaha kedai kopi harus mampu membuat strategi untuk menyesuaikan kondisi pasar dalam memenangkan persaingan. Kedai kopi harus mampu menghadapi perubahan kebutuhan dan keinginan konsumen. Kedai kopi Jiwo Jowo merupakan kedai kopi baru di Magelang yang mengusung tema Jawa dengan nuansa pedesaan. Banyaknya pesaing usaha kedai kopi membuat kedai kopi Jiwo Jowo di Magelang harus mampu menarik perhatian konsumen dan pelanggannya agar menjadi alternatif pilihan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh harga, kualitas produk, dan brand image terhadap keputusan pembelian kedai kopi Jiwo Jowo di Magelang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang menggunakan metode pengumpulan data melalui survey langsung terhadap 100 responden penelitian. Pengujian data dilakukan dengan menggunakan Uji Analisis Regresi Linear Berganda menggunakan alat olah data SPSS 26. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif antara harga, kualitas produk dan brand image terhadap keputusan pembelian produk kedai kopi Jiwo Jowo baik secara parsial maupun secara simultan.
Kata Kunci: harga, kualitas produk, brand image, keputusan pembelian
89-UN57.U1-SMJ-VII-2024 | MANAJEMEN PRI P 2024 | Ruang Skripsi (MANAJEMEN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain