Text
SKRIPSI ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI NILAI PERUSAHAAN (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN INDUSTRI MANUFAKTUR SUB SEKTOR FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BEI TAHUN 2020-2022)
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk memberikan bukti empiris terkait pengaruh profitabilitas, kebijakan utang dan ukuran perusahaan terhadap nilai perusahaan pada perusahaan industry manufaktur sub sektor food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022. Populasi penelitian adalah seluruh perusahaan industry manufaktor sub sektor makanan dan minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2020-2022. Sampel penelitian didapat sebanyak 51 observasi melalui metode purposive sampling. Penelitian menggunakan data sekunder dengan teknik analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Alat bantu software yang digunakan dalam penelitian adalah Stata. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, kebijakan hutang berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan, dan ukuran perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan.
Kata Kunci : Nilai Perusahaan, Profitabilitas, Kebijakan Utang, Ukuran Perusahaan
88-UN57.U1-SMJ-VII-2024 | MANAJEMEN PRA A 2024 | Ruang Skripsi (MANAJEMEN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain