Text
SKRIPSI ANALISIS SEMIOTIKA PADA KOMIK STRIP TUTI AND FRIENDS KARYA R.M. FAJAR
RINGKASAN
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menemukan tanda-tanda dari dua komik strip Tuti and Friends karya Raden Mohamad Fajar yang berkaitan dengan tim nasional sepak bola Indonesia serta memaknainya. Relasi triadik yang terdiri dari representament (qualisign, sinsign, legisign), object (icon, indeks, symbol), dan interpretant (rhema, dicent, argument), adalah instrumen analisis semiotik Charles Sanders Peirce yang digunakan untuk meneliti setiap komik strip. Sembilan kategori tanda-tanda dalam trikotomi ini berkonsentrasi pada pengakuan, interpretasi, dan lokasi tanda. Semiosis adalah metode yang dipakai untuk memaknaik tanda-tanda semiotika yang ditemukan. Hasil penelitian menemukan tanda-tanda berdasarkan representament dan object serta memunculkan tanda sesuai interpretant. Dari tanda-tanda yang ditemukan kedua komik strip memiliki maknanya masing-masing yang juga saling terkait pada timnas sepak bola Indonesia.
Kata Kunci: komik strip, semiotika, tanda, Tuti and Friends
40-UN57.U1-SIN-VIII-2024 | INDONESIA NUG A 2024 | Ruang Skripsi (BAHASA INDONESIA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain