Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SEARCH, SOLVE, CREATE, AND SHARE (SSCS) TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS DITINJAU DARI SELF-EFFICACY SISWA
ABSTRAK
Sholikah, Siti. 2024. “Pengaruh Model Pembelajaran Search, Solve, Create, and Share (SSCS) Terhadap Kemampuan Literasi Matematis Ditinjau dari Selfefficacy Siswa”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tidar. Pembimbing I Nina Agustyaningrum, M.Pd., Pembimbing II Moh. Rikza Muqtada, M.Pd.
Kata Kunci: (model pembelajaran SSCS, kemampuan literasi matematis, selfefficacy)Perkembangan era abad 21, pembelajaran matematika menuntut peserta didik untuk mampu menginterpretasikan konsep matematika dalam berbagai konteks. Kemampuan matematika yang mengarah hal tersebut adalah kemampuan literasi matematis, sehingga sangat penting untuk dimiliki setiap individu. Namun faktanya kemampuan literasi matematis di SMP Negeri 1 Tegalrejo masih berada pada kategori rendah berdasarkan nilai rerata tes kemampuan awal yaitu sebesar 31.84. Selain itu, masih seringnya menerapkan model pembelajaran langsung.Tujuan penelitian untuk (1) mengidentifikasi apakah kemampuan literasi matematis peserta didik yang mendapatkan model pembelajaran Search, Solve, Create and Share (SSCS) lebih baik daripada peserta didik yang mendapatkan model pembelajaran langsung; (2) mengidentifikasi apakah kemampuan literasi matematis peserta didik dengan self-efficacy tinggi lebih baik daripada peserta didik dengan self-efficacy sedang dan rendah, dan mengidentifikasi kemampuan literasi matematis peserta didik dengan self-efficacy sedang lebih baik daripada peserta didik dengan self-efficacy rendah; serta (3) mengidentifikasi apakah terdapat interaksi antara model pembelajaran dan self-efficacy terhadap kemampuan literasi matematis.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian quasi experimental bentuk nonequivalent posttest-only control group design. Sampel dari penelitian ini adalah peserta didik kelas VIIB dan VIIE yang diambil secara cluster random sampling. Pengambilan data menggunakan instrumen tes berupa tes kemampuan literasi matematis serta non-tes berupa angket self-efficacy, lembar observasi, pedoman wawancara dan angket validasi. Teknik analisis data dilakukan melalui analisis tahap awal dengan uji independent sample t-Test untuk mengetahui keseimbangan kemampuan awal peserta didik, serta tahap akhir dengan uji anava dua jalan dan uji pasca anava yaitu uji scheffe. Proses analisis data dilakukan setelah terpenuhinya uji prasyarat analisis normalitas (uji Liliefors) dan homogenitas (uji Bartlett).
47-UN57.U1-SPM-VI-2024 | MATEMATIKA SHO P 2024 | Ruang Skripsi (MATEMATIKA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain