Text
SKRIPSI ANALISIS PENGARUH BI-RATE, INFLASI, JUB, NILAI TUKAR DAN PDB TERHADAP DANA SIMPANAN MASYARAKAT PADA PERBANKAN DI INDONESIA TAHUN 2014-2023
ABSTRAK
Pertumbuhan dana simpanan masyarakat dari tahun 2014-2023 yang sangat pesat dikarenakan oleh adanya dana repatriasi yang masuk ke Indonesia, dan pandemi Covid-19 mengakibatkan pembatasan aktivitas masyarakat membuat mereka mengurangi pengeluaran serta ketidakpastian ekonomi yang membuat masyarakat lebih berhati-hati dalam mengelola keuangannya. Akan tetapi pertumbuhan dana simpanan masyarakat yang sangat pesat tidak dapat mendorong pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari variabel BI-Rate, Inflasi, kurs dan PDB terhadap dana simpanan masyarakat di Indonesia. Pada tahun 2014-2023 variabel BI-Rate, Inflasi, kurs dan PDB mengalami fluktuasi yang signifikan di setiap tahunnya dan variabel JUB mengalami fluktuasi yang cukup signifikan pada masa pandemi, sedangkan jumlah simpanan masyarakat terus mengalami peningkatan. Penelitian ini dilakukan dalam kurun waktu 2014-2023 di Indonesia dengan data sekunder dimana didapat pada Bank Indonesia serta Badan Pusat Statistik. Metode yang dipakai yakni analisis regresi linier berganda melalui bantuan software Eviews 12. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel BI-Rate terdapat pengaruh positif dan tidak signifikan terhadap Dana Simpanan Masyarakat, variabel Inflasi dan JUB berpengaruh positif signifikan terhadap Dana Simpanan Masyarakat, sedangkan variabel Kurs dan PDB berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Dana Simpanan Masyarakat.
Kata Kunci : Perbankan, Dana Simpanan Masyarakat, Perekonomian Indonesia
44-UN57.U1-SE-VII-2024 | PEMBANGUNAN SUT A 2024 | Ruang Skripsi (EKONOMI PEMBANGUNAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain