Text
SKRIPSI IDENTIFIKASI FAKTOR PERUBAHAN DESAIN PADA PROYEK PEMBANGUNAN GEDUNG PARKIR BERTINGKAT RS SARDJITO
INTISARI
Perubahan desain bangunan merupakan salah satu tantangan yang sering dihadapi dalam industri konstruksi. Perubahan desain dapat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti perubahan kebutuhan pemilik proyek, penyesuaian anggaran, perubahan regulasi, hingga respon terhadap kondisi lapangan yang tidak terduga. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak dari perubahan desain terhadap biaya, waktu, dan kualitas proyek pembangunan gedung. Metode penelitian yang digunakan adalah kombinasi antara studi literatur, survei, dan kuesioner dengan pihak-pihak terkait dalam proyek tersebut. Lokasi penelitian dilakukan pada Proyek Pembangunan Gedung Parkir Bertingkat RS Sardjito. Responden dalam penelitian ini meliputi kontraktor, konsultan, dan owner dengan jumlah total sebanyak 20 responden. Metode yang digunakan yaitu statistik deskriptif, uji validitas dan uji reliabilitas. Dengan mengetahui faktor-faktor penyebab keterlambatan ini, diharapkan dapat memberikan rekomendasi untuk perbaikan manajemen proyek di masa mendatang. Berdasarkan hasil analisis faktor perubahan desain yang sangat berpengaruh yaitu kesenjangan antara rencana desain awal dan kondisi lapangan aktual dan kurangnya koordinasi saat pembuatan desain merupakan faktor utama penyebab perubahan desain dengan nilai skor IKR sebesar 0,913 dan 0,950. Tindakantindakan penyelesaian terhadap perubahan desain konstruksi yang sangat berpengaruh yaitu dengan sering melakukan diskusi sehingga penafsiran yang kurang jelas bisa ditangkap terbukti dangan skor IKR sebesar 0,913.
Kata kunci: perubahan desain, penyebab perubahan desain, tindakan penyelesaian
78-UN57.U1-STS-IX-2024 | SIPIL SAS I 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain