Text
SKRIPSI ANALISIS KUALITAS PELAYANAN KESEHATAN DI PUSKESMAS MERTOYUDAN II KECAMATAN MERTOYUDAN KABUPATEN MAGELANG
ABSTRAK
Asti Rahmawati, NPM 2010201061, ANALISIS KUALITAS PELAYANAN KESEHATANDI PUSKESMAS MERTOYUDAN II KECAMATAN MERTOYUDAN KABUPATEN MAGELANG. Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tidar.
Pelayanan publik di bidang kesehatan diperlukan oleh masyarakat sebagai upaya dalam peningkatan kualitas sumber daya manusia. Untuk itu diperlukan pelayanan kesehatan yang dekat dengan masyarakat, yaitu puskesmas. Salah satu puskesmas yang ada di Kecamatan Mertoyudan adalah Puskesmas Mertoyudan II. Dalam memberikan pelayanan kesehatan masih terdapat beberapa pelayanan yang belum tersedia misalnya, dokter spesialis, tenaga teknis kefarmasian, apoteker, tenaga terapi fisik, radiografer, radio terapi, teknisi elektromedis, teknisi gigi, refraksionis optisien, ortetik prostetik, teknisi transfusi darah, dan teknisi radiovaskuler. Selain itu jarak puskesmas yang cukup jauh serta informasi mengenai pelayanan kesehatan belum dilakukan keterbaruan terutama pada penyebaran informasi melalui medis sosial. Penelitian ini memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui, menganalisis, dan mendeskripsikan kualitas pelayanan kesehatan dari Puskesmas Mertoyudan II, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Mertoyudan II yang berdomisili di Jalan Sarwo I, Dusun Tonogoro, Desa Kalinegoro, Kecamatan Mertoyudan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Informan pada penelitian ini antara lain kepala puskesmas, dokter, bidan, perawat, dan pasien dari Puskesmas Mertoyudan II. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Adapun hasil penelitian yaitu pada dimensi kompetensi teknik, dimensi akses terhadap layanan kesehatan, dimensi efektivitas layanan kesehatan, dimensi kesinambungan layanan kesehatan, dimensi keamanan, dimensi ketepatan waktu, dan dimensi hubungan antarmanusia telah berjalan dengan optimal. Sedangkan pada dimensi efisiensi layanan kesehatan, dimensi kenyamanan, dan dimensi informasi belum dapat berjalan dengan optimal.
Kata Kunci: Pelayanan Publik, Pelayanan Kesehatan, Puskesmas, Kualitas Pelayanan
75-UN57.U1-SSP-VIII-2024 | ADMINISTRASINEGARA RAH A 2024 | Ruang Skripsi (ADMINISTRASI NEGARA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain