Text
SKRIPSI EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN RMS (READING, MIND MAPPING, & SHARING) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN LITERASI SAINS SISWA PADA PEMBELAJARAN IPA SMP
ABSTRAK
Nisa, S. 2024. ”Efektivitas Model Pembelajaran RMS (Reading, Mind Mapping, & Sharing) untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Sains Siswa IPA SMP”. Skripsi. Program Studi Pendidikan IPA. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Universitas Tidar. Pembimbing I Dr. Ahmad Muhlisin, S.Pd., M.Pd., Pembimbing II Suwito Singgih, S.Pd., M.Pd.
Kata Kunci: Model Pembelajaran RMS, Literasi Sains.Literasi sains adalah kemampuan guna menerapkan bukti-bukti pada pembuatan keputusan mengenai alam dan kegiatan manusia berupa mengaplikasikan pengetahuan, mengenali pertanyaan, dan membuat kesimpulan. Lingkup literasi sains terdiri dari kemampuan mengidentifikasi fenomena yang terjadi secara ilmiah, membuat evaluasi dan rancangan penyelidikan sains, serta menggunakan bukti ilmiah dalam menganalisis data. Pentingnya kemampuan literasi sains bertolak belakang dengan fakta yang ada. Suatu model belajar yang dapat mengembangkan kemampuan literasi sains ialah model belajar RMS. Maksud penelitian ini ialah guna menganalisis efektivitas model pembelajaran RMS untuk meningkatkan kemampuan literasi sains pada materi ekologi. Penelitian ini termasuk pada penelitian kuantitatif dengan jenis Quasi Eksperiment yang menerapkan desain Nonequivalent control grup design. Pengambilan sampel pada penelitian ini menerapkan teknik purposive sampling yang berasal dari dua kelas berbeda. Kelas yang digunakan adalah kelas VII D dan VII H di SMP Negeri 2 Juwana. Hasil pengujian independent T test pada nilai nilai pretest tidak menunjukkan perbedaan rata-rata signifikan karena bernilai 0,899 atau lebih besar dari 0,05, namun posttestnya bernilai 0,047 ataupun kurang dari 0,05 yang mengindikasikan adanya perbedaan mean secara signifikan. Uji N-gain diperoleh senilai 0,44 dengan kelas sedang. Dengan demikian terbukti bahwasanya model pembelajaran Reading, Mind Mapping, & Sharing (RMS) mampu mengembangkan kemampuan bacaan sains siswa SMP kelas VII.
87-UN57.U1-SI-VIII-2024 | IPA NIS E 2024 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN IPA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain