Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL SELF-ORGANIZED LEARNING ENVIRONMENTS (SOLE) BERBANTU MEDIA WORDWALL TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS X SMA NEGERI 2 GRABAG PADA MATERI PERUBAHAN LINGKUNGAN
ABSTRAK
Amalia, Erista Maela. (2024). “Pengaruh Model SOLE (Self Organized Learning Environments) Berbantu Media Wordwall terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dan Motivasi Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Grabag pada Materi Perubahan Lingkungan”. Skripsi Program Studi S1 Pendidikan Biologi, Pembimbing I Muhammad Radian Nur Alamsyah, M.Pd., Pembimbing II Ferisa Prasetyaning Utami, M.Pd.
Kata kunci: Kemampuan Berpikir Kritis, Motivasi Belajar, Perubahan Lingkungan, SOLE, Wordwall
Penelitian dilatarbelakangi oleh belum optimalnya kemampuan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa di SMA Negeri 2 Grabag. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Self Organized Learning Environment (SOLE) berbantu media wordwall terhadap kemampuan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa materi perubahan lingkungan. Penentuan sampel dengan purposive sampling, yakni kelas kontrol dikelas X-5 dan eksperimen dikelas X-5. Instrumen penelitian yang dipergunakan terdiri dari modul ajar, lembar observasi, lembar tes, serta skala psikologi motivasi belajar. Data yang diperoleh berupa pretest dan postest pada materi perubahan lingkungan. Teknik analisis data yang digunakan ialah uji Mann Whitney U Test. Dari hasil penelitian, diperoleh data rerata nilai pretest dan juga postest kemampuan berpikir kritis kelas eksperimen sebesar 62,36 dan 81,67, sedangkan kelas kontrol diperoleh nilai 64,17 dan 77,03. Rata-rata nilai kemampuan awal dan akhir motivasi belajar pada kelas eksperimen sebesar 66,50 dan 82,39 sedangkan kelas kontrol sebesar 69,92 dan 78,83. Berdasarkan hasil uji Mann Whitney U Test, kemampuan berpikir kritis diperoleh nilai signifikansi 0,006 sedangkan motivasi belajar siswa, diperoleh nilai signifikansi 0,036, artinya terdapat pengaruh kemampuan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa pada kelas eksperimen. Adanya pengaruh tersebut juga terlihat dari peningkatan hasil nilai pretest dengan nilai postest pada kelas eksperimen. Dengan demikian, disimpulkan bahwa model SOLE berbantu media wordwall berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis dan motivasi belajar siswa materi perubahan lingkungan.
47-UN57.U1-SPB-VIII-2024 | BIOLOGI AMA P 2024 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN BIOLOGI) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain