Text
SKRIPSI PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN MASTER (MOTIVATING, ACQUIRING, SEARCHING, TRIGGERING, EXHIBITING, AND REFLECTING) BERBANTUAN LKPD TERHADAP KEMAMPUAN LITERASI MATEMATIS DITINJAU DARI SELF EFFICACY PESERTA DIDIK KELAS VII
ABSTRAK
Irwanti, Maulida. 2024. “Pengaruh Model Pembelajaran MASTER (Motivating, Acquiring, Searching, Triggering, Exhibiting, and Reflecting) Berbantuan LKPD terhadap Kemampuan Literasi Matematis Ditinjau dari Self Efficacy Peserta Didik Kelas VII”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Matematika Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tidar. Pembimbing I Syita Fatih ‘Adna, S.Pd., M.Sc., Pembimbing II Dita Aldila Krisma, M.Pd.
Kata Kunci: kemampuan literasi matematis, lembar kerja peserta didik, model MASTER, self-efficacy.
Salah satu kemampuan yang harus dikuasai oleh peserta didik yaitu kemampuan literasi matematis. Kemampuan literasi matematis adalah kemampuan peserta didik untuk merumuskan, menggunakan dan menafsirkan matematika untuk memecahkan permasalahan dalam berbagai konteks kehidupan. Kemampuan literasi matematis peserta didik kelas 7 SMP Negeri 1 Tempuran masuk dalam kategori rendah berdasarkan hasil tes awal kemampuan literasi matematis, hal ini terjadi karena keterlibatan dan keaktifan peserta didik kurang dalam proses pembelajaran. Sehingga dibutuhkan model dan media pembelajaran yang aktif, inovatif dan efektif. Salah satu model pembelajaran yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan literasi matematis adalah model pembelajaran MASTER berbantuan LKPD. Tujuan penelitian untuk (1) menganalisis apakah peserta didik yang memperoleh pembelajaran dengan model pembelajaran MASTER berbantuan LKPD mempunyai kemampuan literasi matematis yang lebih baik daripada peserta didik yang memperoleh pembelajaran langsung; (2) menganalisis kemampuan literasi matematis peserta didik yang memiliki self-efficacy dengan kategori tinggi, sedang, dan rendah; (3) menganalisis apakah peserta didik dengan self-efficacy kategori tinggi dengan model pembelajaran MASTER berbantuan LKPD sama baiknya dengan peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran langsung terhadap kemampuan literasi matematis, dan menganalisis peserta didik dengan self-efficacy sedang dan rendah dengan model pembelajaran MASTER berbantuan LKPD lebih baik dari peserta didik yang diajar menggunakan model pembelajaran langsung terhadap kemampuan literasi matematis. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif menggunakan metode quasi experiment design. Variabel bebas pada penelitian ini yaitu model pembelajaran dan self-efficacy, sedangkan variabel terikat penelitian ini yaitu kemampuan literasi matematis. Sampel yang digunakan yaitu dari dua kelas dengan pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Teknik pengampilan data yaitu dengan wawancara, observasi (observasi awal dan observasi keterlaksanaan), tes kemampuan literasi matematis, angket (angket self- efficacy dan angket validasi) dan dokumentasi. Teknik analisis data penelitian ini dilakukan melalui dua tahap yaitu analisis data tahap awal dan tahap akhir. Analisis data awal menggunakan pengujian prasyarat analisis yang meliputi uji normalitas serta uji homogenitas dan menggunakan uji-t, sedangkan pada analisis data tahap akhir menggunakan pengujian prasyarat analisis, uji anava dua jalan, dan uji lanjut pasca anava (uji scheffe)
92-UN57.U1-SPM-VIII-2024 | MATEMATIKA IRW P 2024 | Ruang Skripsi (PENDIDIKAN MATEMATIKA) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain