Text
SKRIPSI EVALUASI KINERJA, FASILITAS DAN PELAYANAN PENUMPANG KERETA API DI STASIUN KETANGGUNGAN BERDASARKAN STANDAR PELAYANAN MINIMUM (SPM)
INTISARI
Stasiun Ketanggungan yang terletak di Ketanggungan, Brebes yaitu stasiun yang berstatus sebagai stasiun kelas kecil yang hanya melayani angkutan penumpang. Berkaitan dengan fungsi stasiun yang hanya sebagai stasiun penumpang masih berupa adanya fasilitas dimana belum sesuai standar pelayanan minimum. Dengan demikian, perlu dilakukan evaluasi terkait kesesuaian dan ketersediaan fasilitas untuk mengetahui fasilitas yang perlu dioptimalkan atau ditingkatkan guna mendukung kinerja dan pelayanan stasiun.Metode untuk mengevaluasi kinerja Stasiun Ketanggungan dilakukan dengan membandingan kondisi eksisting stasiun terhadap Permenhub No. 63 Tahun 2019 tentang SPM Angkutan Orang dan Kereta Api. Selain mengevaluasi kinerja stasiun, penelitian ini juga mengevaluasi pelayanan stasiun berdasarkan persepsi pengguna jasa melalui penyebaran kuesioner untuk mengetahui tingkat kepuasan dan harapan pengguna jasa terhadap kualitas pelayanan Stasiun Ketanggungan yang dianalisis menggunakan metode IPA dan IFAS, EFAS, dan SFAS.Hasil menunjukkan bahwa Stasiun Ketanggungan belum memenuhi fasilitas pelayanan berdasarkan Permenhub No. 63 Tahun 2019 tentang SPM. Berdasarkan analisis IPA diperoleh nilai tingkat harapan lebih tinggi dibandingkan nilai tingkat kepuasan untuk seluruh atribut pelayanan. Hal ini menunjukkan bahwa pengguna jasa kurang puas terhadap kualitas pelayanan. Sementara berdasarkan analisis IFAS, EFAS, dan SFAS diperoleh -0,010 dan 0,335. Hasil tersebut memposisikan Stasiun Ketanggungan berada di kuadran III yaitu Stasiun Ketanggungan berada di kondisi stabil dimana terdapat sisi positif dan negatif.
Kata kunci : Stasiun Ketanggungan, Kinerja, SPM, IPA, IFAS, EFAS, SFAS.
84-UN57.U1-STS-X-2024 | SIPIL PRA E 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK SIPIL) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain