Text
SKRIPSI ANALISIS KINERJA SOLAR TRACKING SYSTEM DUAL AXIS PADA PLTS SECARA EKSPERIMENTAL
ABSTRAK
Penelitian ini menganalisis kinerja sistem solar tracking dual-axis pada Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) untuk meningkatkan efisiensi dan daya keluaran panel surya. Prototipe sistem dirancang menggunakan Arduino Uno, sensor LDR, sensor INA219, motor servo, panel surya mini, baterai, dan modul RTC. Sistem ini memungkinkan panel surya mengikuti pergerakan matahari secara horizontal dan vertikal.Pengujian dilakukan selama 9 jam dalam kondisi cerah, menunjukkan peningkatan daya seiring dengan naiknya intensitas cahaya matahari. Daya tertinggi tercatat 520 mW pada pukul 12.00. Total daya sistem sebesar 7,45 W dengan konsumsi energi 1,1175 Wh. Energi yang dihasilkan panel surya mencapai 3,013 Wh, sehingga efisiensi energi sistem mencapai 62,9%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem solar tracker dual-axis dapat meningkatkan efisiensi penangkapan energi matahari dan optimalisasi daya listrik
Kata kunci: Solar Tracking, Dual-Axis, Panel Surya, Efisiensi Energi, PLTS
97-UN57.U1-STE-X-2024 | ELEKTRO NGU A 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain