Text
SKRIPSI PERHITUNGAN NILAI EFISIENSI TRANSFORMATOR DAYA DI GARDU INDUK 150/20 KV SANGGRAHAN SAAT JAM PUNCAK
INTISARI
Gardu Induk Sanggrahan terletak di Kota Magelang dan menjadi salah satu penyuplai kebutuhan listrik untuk Kota Magelang dan Kabupaten Magelang. Gardu Induk Sanggrahan mempunyai 3 unit transformator yang memiliki kapasitas 60 MVA. Permasalahan yang terjadi di Gardu Induk Sanggrahan adalah pola pembebanan yang dilayani bersifat fluktuatif. Beban yang bersifat fluktuatif ini menimbulkan rugi-rugi pada transformator yang berupa rugi inti dan rugi tembaga. Rugi-rugi pada transformator merupakan sumber panas dan menyebabkan nilai efisiensi menjadi berkurang. Hasil dari penelitian ini adalah efisiensi pada transformator unit 1 sisi 20 kV dengan beban puncak tertinggi 33,4 MW dihasilkan nilai efisiensi sebesar 99,635%, sedangkan ketika beban puncak terendah 20,17 MW dihasilkan nilai efisiensi sebesar 99,661%. Pada transformator unit 1 sisi 150 kV dengan beban puncak tertinggi 32,8 MW dihasilkan nilai efisiensi sebesar 99,687%, sedangkan ketika beban puncak terendah 21,1 MW dihasilkan nilai efisiensi sebesar 99,679%. Transformator Unit 1 secara umum menunjukkan efisiensi yang sangat tinggi, dengan rata-rata nilai di atas 99,6%. Ini menandakan bahwa transformator bekerja secara optimal dalam mentransformasi tegangan dan daya listrik.
Kata kunci : Pembebanan, Efisiensi, Transformator
96-UN57.U1-STE-X-2024 | ELEKTRO UMA P 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain