Text
SKRIPSI ANALISIS VARIASI KEMIRINGAN SUDUT TURBIN SINGLE BLADE TERHADAP EFISIENSI DAN DAYA PADA ARCHIMEDES SCREW MENGGUNAKAN COMPUTIONAL FLUID DYNAMICS (CFD)
ABSTRAK
potensi energi terbarukan di negara indonesia tergolong melimpah. Salah satu potensi tersebut ialah energi air. Potensi energi ini dapat digunakan sebagai Pembangkit Listrik Mikro Hidro (PLTMH). Akan tetapi dalam realisasinya belum dimanfaatkan secara maksimal. Oleh karena itu, pada penelitian ini membahas salah satu parameter yang mempengaruhi besar efisiensi dan daya dari PLTMH khususnya untuk turbin ulir. Parameter tersebut yaitu sudut ulir turbin dan sudut poros turbin. Penelitian kali ini melakukan variasi pada sudut porors turbin 20°,25°, dan 30° pada sudut ulir 22° dan 26°. Berdasarkan sudut tuersebut kemudian dibuat desain dengan menggunakan autodesk inventor yang kemudian disimulasikan dengan menggunakan software Ansys. Hasil Penelitian ini berupa nilai efisiensi dan daya turbin yang dihasilkan di setiap variasi. Dari hasil penelitian didapatkan bahwa daya terbesar dan efisiensi turbin terbesar didapat pada sudut ulir 26° dengan sudut porors turbin 30° dengan nilai daya 80072.98 watt dan efisiensi sebesar 95,37%. sedangkan untuk daya dan efisiensi terendah terdat pada sudut ulir 22° dan sudut poros 20° dengan nilai daya yeng dieroleh sebesar 72643.44 watt dengan efisiensi sebesar 86,52%. Sehingga dari penelitian ini didapatkan bahwa hasil paling bagus didapatkan ada variasi sudut ulir 26° dan sudut poros turbin 30°
Kata kunci : Computational Fluid Dynamics (CFD), Turbin Ulir, Sudut
64-UN57.U1-STM-X-2024 | MESIN AHM A 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain