Text
SKRIPSI INOVASI DALAM PELAYANAN PUBLIK (STUDI KASUS PEMANTAUAN INFLASI MELALUI DATAGO KOTA MAGELANG)
ABSTRAK
Penelitian ini berfokus pada inovasi dalam layanan Pemantauan Inflasi Melalui DataGo (IndiGo) Kota Magelang. Latar belakang dari penelitian ini adalah terdapat beberapa masalah yang ditemukan dalam layanan IndiGo, seperti pengikut pada saluran IndiGo dengan jumah yang relatif sedikit, yaitu 146 orang dan juga tidak konsistennya survei harga komoditas pokok yang dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis inovasi yang dilakukan Pemerintah Kota Magelang melalui layanan IndiGo. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Artinya, penelitian ini menjadikan wawancara, catatan lapangan, ucapan dan tindakan responden, dan dokumen-dokumen sebagai data untuk menjadi bahan analisis. Adapun dimensi yang digunakan dalam analisis yang dilakukan meliputi dampak, kemitraan, keberlanjutan, kepemimpinan, dan inovasi dalam konteks lokal dan dapat ditransfer. Dimensi dampak menunjukkan hasil bahwa IndiGo dapat digunakan dengan cepat dan mudah, baik oleh masyarakat, maupun OPD yang menjadi bagian dari TPID Kota Magelang. Akan tetapi IndiGo dirasa kurang dalam memenuhi kebutuhan birokrasi. Dimensi kemitraan ditunjukkan dengan adanya kerjasama antar aktor dalam perencanaan, implementasi, dan evaluasi. Dimensi keberlanjutan menunjukkan hasil bahwa terdapat peraturan hukum yang mewadahi IndiGo, terdapat kejelasan peran, dan memiliki sistem manajemen yang efisien, transparan, dan efisien. Dimensi kepemimpinan ditunjukkan dengan adanya komunikasi yang efektif. Dimensi inovasi dalam konteks lokal dan dapat ditransfer ditunjukkan dengan adanya kebutuhan masyarakat akan informasi pemantauan harga.
Keywords: Inovasi, Pelayanan Publik, IndiGo, Kota Magelang
104-UN57.U1-SSP-X-2024 | ADMINISTRASINEGARA HUD I 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK MESIN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain