Text
SKRIPSI EVALUASI KEANDALAN SISTEM DISTRIBUSI TENAGA LISTRIK DI PT. PLN (PERSERO) GARDU INDUK 150KV SECANG
INTISARI
Sistem distribusi tenaga listrik memiliki peran sentral dalam mengalirkan energi listrik, keandalan sistem ini menjadi faktor kunci yang harus dijaga agar dapat secara konsisten mentransfer energi listrik. Dengan semakin meningkatnya kebutuhan tenaga listrik, maka tuntutan pada sistem tenaga listrik yang memiliki keandalan dalam penyediaan dan penyaluran daya pada jaringan distribusi juga sangat tinggi. Dengan menggunakan metode section technique yaitu dengan membagikan saluran menjadi beberapa bagian atau section berdasarkan beban trafo, implikasi yang diperoleh pada penelitian ini adalah kondisi sistem distribusi pada GI Secang dalam kondisi yang baik karena masih jauh dari batas nilai indeks keandalan SPLN 68-2 : 1986, dengan nilai indeks keandalan penyulang section 1 (Magelang) GI Secang yaitu SAIFI 2,417999 fault/year, SAIDI 7,264 hours/year, CAIDI 3,0041 hours per customer interruption. Nilai indeks keandalan penyulang section 2 (Temanggung) GI Secang yaitu SAIFI 2,3595 fault/year, SAIDI 7,086 hours/year, CAIDI 3,0031 hours per customer interruption. Perhitungan menggunakan ETAP SAIFI 2,7815 fault/year, SAIDI 7,4108 hours/year, CAIDI 2,9995 hours per customer interruption. Dari hasil yang sudah didapatkan diharapkan bisa menjadi acuan untuk perusahaan terkait agar terus menjaga dan meningkatkan nilai indeks keandalan pada sistem distribusi agar proses penyaluran tenaga listrik berjalan dengan efektif, efisien, dan handal.
Kata Kunci: sistem distribusi, nilai indeks keandalan SAIFI, SAIDI, CAIDI
110-UN57.U1-STE-X-2024 | ELEKTRO ARH E 2024 | Ruang Skripsi (TEKNIK ELEKTRO) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain