Text
SKRIPSI PENGARUH MIDNIGHT FEEDING TERHADAP FEED INTAKE DAN BOBOT BADAN AYAM LAYER YANG DIPELIHARA DENGAN SISTEM OPEN HOUSE
INTISARI
PENGARUH MIDNIGHT FEEDING TERHADAP FEED INTAKE DAN BOBOT BADAN AYAM LAYER YANG DIPELIHARA DENGAN SISTEM OPEN HOUSE Muhammad Alfin Yahya alfinyahya11@gmail.com Salah satu solusi alternatif untuk mengatasi heat stres pada ayam layer adalah dengan memindahkan waktu pemberian pakan pada suhu yang tepat. Hal tersebut dapat dilakukan dengan pemberian perlakuan berupa midnight feeding. Midnight feeding merupakan pemberian pakan dan asupan nutrisi pada malam hari dengan cahaya buatan berupa lampu. Pemberian pakan tengah malam ini dilakukan untuk menambah konsumsi pakan yang diberikan. Tujuan dari penelitian ini yaitu mengetahui pengaruh pemberian midnight feeding terhadap feed intake, bobot badan, serta uniformity ayam layer yang dipelihara pada sistem open house. Penelitian di peternakan rakyat di desa Jatirunggo, Kec. Pringapus, Kab. Semarang, Jawa Tengah. Pengamatan yang dilakukan yaitu dengan melihat kosumsi pakan (feed intake), bobot badan, serta uniformity atau keseragaman ayam layer. Metode penelitian yang dilakukan tergolong metode kuantitatif eksperimental dengan Uji-T Rancangan penelitian yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) yang terdiri dari 2 perlakuan. Hasil dari penelitian pengaruh midnight feeding terhadap feed intake menunjukkan rata-rata (P0 = 116,6605 dan P1 = 116,8667), hasil rata-rata bobot badan (P0 = 1770,1000 dan P1 = 1781,4722), dan hasil rata-rata uniformity (P0 = 81,5500 dan P1 = 85,7767).
Kesimpulan dari penelitian adalah midnight feeding tidak berpengaruh terhadap feed intake, bobot badan, dan uniformity ayam layer. Kata kunci: ayam layer, heat stress, midnight feeding, bobot badan, konsumsi pakan
52-UN57.U1-SPT-X-2024 | PETERNAKAN YAH P 2024 | Ruang Skripsi (PETERNAKAN) | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain