Text
SKRIPSI PENGARUH PEMBAGIAN KERJA DAN PENGAWASAN TERHADAP PRESTASI KERJA PEGAWAI DI BADAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA KABUPATEN TEMANGGUNG
Prestasi kerja pegawai tidak terwujud begitu saja, akan tetapi terdapat beberapa faktor yang mendukungnya. Menurut praduga penulis beberapa faktor tersebut antara lain adalah: pembagian kerja yang tepat sasaran, kemampuan kerja pegawai, kepemimpinan, komunikasi, motivasi, perilaku individu dan pengawasan dari pimpinan.
Dari beberapa faktor yang diduga berpengaruh terhadap prestasi kerja pegawai tersebut, disini punulis hanya akan membuktikan faktor pembagian kerja dan pengawasan saja yang diduga mempunyai pengaruh terhadap prestasi kerja pegawai
Dalam kaitan inilah skripsi ini mencoba mengungkapkan permasalahan yang dikemukakan yaitu apakah ada pengaruh atau hubungan antara variabel pembagian kerja dan pengawasan terhadap prestasi kerja pegawai Badan Pemberdayaan Masyrakat Desa Kabupaten Temanggung, dengan pengajuan hipotesa sebagai berikut:
1. Hipotesa Mayor.
Ada pengaruh yang signifikan antara pembagian kerja dan pengawasan terhadap prestasi kerja pegawai Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Temanggung.
2. Hipotesa minor.
- Ada pengaruh signifikan dari variabel pembagian kerja terhadap variabel prestasi kerja pegawai
- Ada pengaruh yang signifikan dari variabel pengawasan terhadap variabel prestasi kerja pegawai
Dalam penelitian ini sebagai obyek penelitiannya adalah para pegawai Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Temanggung. Sebagai sampelnya diambil sebanyak 30 responden, pengumpulan datanya diperoleh dengan menggunakan teknik observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Sumber datanya berasal dari sumber data primer dan didukung sumber data sekunder. Sedang analisa datanya digunakan analisa data kuantitatif dan analisa data kualitatif. Adapun untuk menguji hipotesa digunakan teknik korelasi statistik product moment, hasil analisanya adalah:
Dari analisa yang telah penulis uraikan dalam bab-bab sebelumnya, secara ringkas dapat disimpulkan sebagai berikut:
1. Hipotesa yang menyatakan ada huubungan antara variabel pembagian kerja dengan variabel prestasi kerja pegawai dapat diterima. Hal ini dibuktikan dengan adanya perbandingan antara rho x₁y lebih besar daripada rho tabel (0.998 > 0.514). Dengan demikian pada taraf kepercayaan 1% antara pembagian kerja (x1) dengan prestasi kerja pegawai (y) terdapat hubungan yang sangat signifikan.
2. Hipotesa yang menyatakan ada hubungan antara variabel pengawasan dengan variabel prestasi kerja pegawai dapat diterima. Hal ini dibuktikan dengan adanya perbandingan antara rho x₂y lebih besar daripada rho tabel (0.998 > 0.514).
Dengan demikian pada taraf kepercayaan 1% antara pengawasan (x2) dengan prestasi kerja pegawai (y) terdapat hubungan yang sangat signifikan.
Atau dengan kata lain dapat dikatakan bahwa pengajuan hipotesa yang berbunyi:
- Ada pengaruh yang signifikan dari variabel pembagian kerja terhadap prestasi kerja pegawai
- Ada pengaruh yang signifikan dari variabel pengawasan terhadap prestasi kerja pegawai
Dapat diterima kebenarannya.
Dari hasil pengujian hipotesa di atas dapat disimpulkan bahwa hubungan antara komunikasi dan motivasi dengan semangat kerja pegawai Badan Pemberdayaan Masyarakat Kabupaten Temanggung mempunyai arah yang positif.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain