Text
SKRIPSI CITRA GANJAR PRANOWO DALAM PEMBERITAAN POLEMIK PIALA DUNIA U-20 (Analisis Framing Media Online Sindonews.com dan Kompas.com Periode 29 Maret – 31 Maret 2023)
ABSTRAK
CITRA GANJAR PRANOWO DALAM PEMBERITAAN POLEMIK PIALA DUNIA U-20 (Analisis Framing Media Online Sindonews.com dan Kompas.com Periode 29 Maret – 31 Maret 2023)
(Nabila Hanan Rihada, 2024)
Jurusan Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tidar
Tanggal 29 Maret 2023 Indonesia batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20. Pembatalan tersebut dilatarbelakangi oleh penolakan yang dilakukan oleh para politisi, termasuk Ganjar Pranowo sehingga membuat masyarakat geram dan kecewa. Ganjar Pranowo menjadi trending topic di Twitter setelah FIFA resmi membatalkan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20. Hal tersebut memberikan pengaruh pada elektabilitas dan citra politik yang telah dibangunnya. Media massa tertarik secara aktif untuk mengikuti perkembangan situasi melalui penyajian berita dengan memanfaatkan framing. Cara tersebut dilakukan dengan penonjolan aspek tertentu dan menghamburkan aspek yang lain. Tujuan penelitian untuk mengetahui konstruksi framing citra Ganjar Pranowo dalam pemberitaan polemik Piala Dunia U-20 yang digambarkan oleh Sindonews.com dan Kompas.com pada periode 29 – 31 Maret 2023. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan metode analisis teks media. Analisis framing yang digunakan yaitu konsep framing Zhongdang Pan & Gerald M. Kosicki. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sindonews.com mencitrakan Ganjar Pranowo yang terbuka terhadap kritik, berani mengambil resiko, dan peduli terhadap kemanusiaan karena penolakan yang dilakukannya atas dasar kemanusiaan. Sedangkan Kompas.com mencitrakan Ganjar Pranowo sebagai tokoh yang mudah disetir oleh partai dan bermuka dua terkait penolakannya.
Kata Kunci : Analisis Framing, Piala Dunia U-20, Ganjar Pranowo, Citra Politik, Media Online
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain