Text
SKRIPSI PENGARUH KOMPOSISI FERMENTASI KULIT SINGKONG DENGAN KOTORAN SAPI SEBAGAI MEDIA TUMBUH HERMETIA ILLUCENS TERHADAP KONSUMSI, PERSENTASE EFFICIENCY OF DIGESTER FOOD, DAN BIOMASSA LARVA
INTISARI
PENGARUH KOMPOSISI FERMENTASI KULIT SINGKONG DENGAN KOTORAN SAPI SEBAGAI MEDIA TUMBUH HERMETIA ILLUCENS TERHADAP KONSUMSI, PERSENTASE EFFICIENCY OF DIGESTER FOOD, DAN BIOMASSA LARVA
Pandu Arya Java pandu.arya.java@students.untidar.ac.id
Pemanfaatan kotoran sapi dan fermentasi kulit singkong sebagai media tumbuh larva Hermetia illucens diharapkan mampu mengurangi limbah dan meningkatkan produktivitas magot meliputi persentase konsumsi, Efficiency of Conversion (ECD), dan biomassa larva. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji nilai produktivitas, memperoleh komposisi media terbaik guna meningkatkan persentase konsumsi, ECD, biomassa, dan mengetahui efektivitas Hermetia illucens dalam mengurangi limbah kulit singkong dengan kotoran sapi yang dibiokonversi menjadi kandungan nutrisi di dalam tubuh sebagai bahan pakan. Penelitian ini menggunakan RAL dengan 5 perlakuan dan 5 ulangan meliputi: P0 (100% kotoran sapi potong), P1 (80% kotoran sapi + 20% fermentasi kulit singkong), P2 (60% kotoran sapi + 40% fermentasi kulit singkong), P3 (40% kotoran sapi + 60% fermentasi kulit singkong), dan P4 (20% kotoran sapi + 80% fermentasi kulit singkong). Data hasil pengamatan diuji normalitas dan data yang terdistribusi normal dianalisis sidik ragam ANOVA. Data yang berbeda nyata diuji lanjut DMRT. Hasil analisis menunjukkan bahwa persentase konsumsi, ECD, dan biomassa berbeda nyata. Konsumsi Hermetia illucens yaitu: P1 967,80gram, P1 1.112,40gram, P2 1.221,40gram, P3 1.312,40gram, dan P4 1.207,60gram. ECD Hermetia illucens yaitu: P0 5,67%, P1 14,70%, P2 15,61%, P3 14,62%, dan P4 16,09%. Biomassa larva Hermetia illucens yaitu: P0 7,75 mg/ekor, P1 42,51 mg/ekor, P2 37,54 mg/ekor, P3 37,11 mg/ekor, dan P4 37,78 mg/ekor. Kesimpulan penelitian ini adalah persentase konsumsi yang baik oleh Hermetia illucens pada P4. Persentase ECD dan biomassa yang baik yaitu P1, P2, P3, dan P4. Larva Hermetia illucens memberikan efektivitas dalam mengurangi limbah kotoran sapi dengan fermentasi kulit singkong yang dibiokonversi menjadi kandungan nutrisi di dalam tubuh sebagai sumber pakan alternatif ternak.
Kata kunci: Hermetia illucens, konsumsi, ECD, biomassa
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain