Text
SKRIPSI PENGARUH ΚΕΡΕΜΙΜΡΙNAN, SPESIALISASI KERJA DAN KEMAMPUAN KERJA TERHADAP SEMANGAT KERJA PEGAWAI DI KANTOR DEPARTEMEN AGAMA KOTA MAGELANG
              Skripsi ini berlatar belakang pada usaha untuk mencapai keberhasilan pegawai dalam melaksanakan tugasnya terutama dalam meningkatkan semangat kerja pegawai. Agar semangat kerja pegawai dapat dicapai kiranya diperlukan adanya kepemimpinan, spesialisasi kerja dan kemampuan kerja.
	Atas dasar hal tersebut maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kemungkinan adanya pengaruh kepemimpinan, spesialisasi kerja dan kemampuan kerja terhadap semangat kerja pegawai.
	Adapun permasalahan pokok yang penulis ajukan di dalam skripsi ini adalah: Apakah ada pengaruh kepemimpinan, spesialisasi kerja dan kemampuan kerja terhadap semangat kerja pegawai?. Hipotesa yang diajukan dalam skripsi ini adalah: ada pengaruh kepemimpinan, spesialisasi kerja dan kemampuan kerja terhadap semangat kerja pegawai.
	Untuk memudahkan peneliti dalam pembuktian hipotesa, maka dibuat difinisi konsepsional dan definisi operasionalnya, setelah itu baru menentukan tipe yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder, mengenai populasinya adalah seluruh pegawai Kantor Departemen Agama Kota Magelang, sedangkan sampelnya penulis mengambil 50 orang/pegawai. Teknik pengumpulan data yang disusun sebelumnya. Sedang teknik pengujian hipotesanya adalah dengan digunakan adalah observasi, wawancara, dokumentasi dan kuesioner yang telah menggunakan korelasi product moment, korelasi partial, majemuk dan koefisien determinasi.            
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain