Text
TUGAS AKHIR MENINGKATKAN KEPATUHAN PENERAPAN PSAK 406 PADA AKUNTANSI MUSYARAKAH MELALUI PENYUSUNAN PEDOMAN AKUNTANSI MUSYARAKAH DI KSPPS KARISMA KANTOR CABANG TEMANGGUNG
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan pencatatan akuntansi musyarakah saat ini, menghasilkan buku pedoman mengenai akuntansi musyarakah di KSPPS Karisma KC Temanggung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif deskriptif. Metode pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan melakukan observasi, wawancara, studi pustaka, dan dokumentasi yang dilakukan pada bagian pembiayaan. Metode analisis data yang digunakan yaitu metode analisis deskriptif kualitatif. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa KSPPS Karisma KC Temanggung dalam prosedur pencatatan akuntansi musyarakah belum sesuai dengan PSAK 406, yaitu pada pengakuan pengeluaran biaya yang timbul saat pengurusan akad musyarakah dibebankan langsung kepada anggota dan dalam mencatat kerugian apabila terjadi diakui berdasarkan besarnya nisbah kedua belah pihak. Selain itu, masih kurang pahamnya mengenai pencatatan akuntansi pembiayaan akad musyarakah yang sesuai dengan PSAK 406 dan kurangnya pemahaman terkait pentingnya pencatatan akuntansi yang sesuai dengan standar akuntansi. Dengan adanya buku pedoman mengenai pencatatan akuntansi pembiayaan akad musyarakah diharapkan dapat memberikan gambaran mengenai pencatatan akuntansi yang sesuai dengan PSAK 406 sehingga dapat meningkatkan kepatuhan KSPPS Karisma KC Temanggung terhadap PSAK 406.
Kata kunci: Musyarakah, PSAK 406, Buku Pedoman
Tidak tersedia versi lain