Text
SKRIPSI MODAL SOSIAL DALAM PELAKSANAAN PROGRAM RODANYA MAS BAGIA KOTA MAGELANG
ABSTRAK
Risan Aufa (2025) :
Modal Sosial Dalam Pelaksanaan Program Rodanya Mas Bagia Kota Magelang
Jurusan Ilmu Administrasi Negara, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Tidar.
Pelaksanaan Program Rodanya Mas Bagia bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat kota magelang dengan penggunaan dana intensif RT sejumlah Rp 30 juta per tahun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengenai Modal Sosial dalam Pelaksanaan Program Rodanya Mas Bagia Kota Magelang. Program Rodanya Mas Bagia merupakan langkah inovatif pemerintah dalam melibatkan masyarakat sebagai perencana, pelaksana, pelaporan, dan monitoring dalam program pemberdayaan. Metode penelitian yang di gunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitaif dengan tehnik pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa modal sosial berdasarkan Fukuyama (2002) yang terdiri dari jaringan sosial, kepercayaan, serta nila dan norma sudah terbentuk dengan baik di kalangan masyarakat sebagai penerima program. Hal ini dibuktikan dengan rembug warga, transparansi antar aktor, serta komunikasi yang menjadi faktor penting dalam pelaksanaan Program Rodanya Mas Bagia. Namun, penelitian ini juga menemukan hambatan dalam pelaksanaan program seperti keterbasan waktu, ketidak sesuaian realisasi bantuan, serta perbedaan pendapat yang dapat mempengaruhi aspek-aspek dalam modal sosial. Oleh karena itu, rekomendasi yang dapat diberikan adalah penguatan modal sosial sebagai faktor keberhasilan pelakasnaan Program Rodanya Mas Bagia.
Kata Kunci: Modal Sosial, Program Rodanya Mas Bagia, Kota Magelang, Partisipasi Masyarakat
Tidak tersedia versi lain