Text
SKRIPSI UPAYA PENEGAKAN HUKUM TERHADAP PELAKU TINDAK PIDANA TAWURAN ANTAR KAMPUNG DI KOTA MAGELANG
ABSTRAK
Tawuran antar kampung merupakan salah satu bentuk kekerasan fisik yang dilakukan secara berkelompok atau bersama-sama. Hal ini sering kali menimbulkan ketidaknyamanan di lingkungan masyarakat bahkan sampai menimbulkan adanya korban. Pelaku tawuran antar kampung ini tidak hanya berasal dari kalangan remaja, namun orang dewasa pun sering kali terlibat. Hal ini hanya dipicu oleh faktor-faktor penyebab yang sepele seperti permasalahan individu, sosial media serta pengaruh minuman keras. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor penyebab terjadinya tawuran antar kampung di Kota Magelang dan mengetahui upaya penegakan hukum yang dilakukan oleh Polres Magelang Kota dalam menangani pelaku tindak pidana tawuran antar kampung. Penelitian ini menggunakan pendekatan secara kualitatif dengan jenis penelitian hukum empiris, lalu data yang diambil melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi di Polres Magelang Kota serta hasil penelitian dianalisis menggunakan teori penegakan hukum dan teori kesadaran hukum menurut Soerjono Soekanto. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat dua faktor penyebab terjadinya tawuran antar kampung, yaitu faktor internal dan eksternal. Upaya penegakan yang dilakukan oleh Polres Magelang Kota yaitu preventif, preemptif dan represif.
Kata kunci: Faktor Penyebab, Penegakan Hukum, Tawuran antar Kampung
Tidak tersedia versi lain