Text
SKRIPSI PENGARUH SIKAP, NORMA SUBJEKTIF DAN KONTROL PERILAKU TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK MEMBAYAR PAJAK RESTORAN DI KABUPATEN PURWOREJO
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh sikap. norma subjektif dan kontrol perilaku terhadap kepatuhan wajib pajak membayar pajak restoran di Kabupaten Purworejo. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan regresi linear berganda. Populasi pada penelitian ini yaitu wajib pajak yang terdaftar sebagai wajib pajak restoran di Kabupaten Purworejo. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode kuesioner. Sampel pada penelitian ini sebanyak 40 responden. Teknik analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dengan alat analisis SPSS versi 26. Hasil penelitian ini adalah variabel sikap tidak berpengaruh positif terhadap kepatuhan membayar wajib pajak restoran. Variabel norma subjektif berpengaruh positif terhadap kepatuhan membayar wajib pajak restoran. Variabel kontrol perilaku tidak berpengaruh positif terhadap kepatuhan membayar wajib pajak restoran. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa norma subjektif merupakan faktor dominan dalam memengaruhi kepatuhan pajak restoran, sedangkan sikap dan kontrol perilaku tidak berpengaruh positif. Penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi pemerintah daerah untuk lebih menekankan strategi peningkatan kepatuhan pajak melalui penguatan norma sosial, edukasi kolektif, dan pengawasan yang efektif. Keterbatasan penelitian ini adalah sampel terbatas hanya wajib pajak restoran yang terdaftar di Kabupaten Purworejo dan data diambil pada satu periode waktu.
Kata Kunci: Sikap, Norma Subjektif, Kontrol Perilaku, Kepatuhan Membayar Pajak Restoran.
Tidak tersedia versi lain