Text
SKRIPSI PENGARUH KEPEMIMPINAN DAN SPESIALISASI KERJA TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI KANTOR KECAMATAN KRANGGAN KABUPATEN TEMANGGUNG
ABSTRAKSI
Pembangunan dilakukan tidak hanya mengejar pembangunan lahiriah atau kepuasan batiniah saja, melainkan keselarasan, keserasian, keseimbangan antara keduanya. Pembangunan yang sedang dilakukan tidak hanya memerlukan pengetahuan dan keahlian yang memadai di bidang ekonomi dan sosial, tetapi ditunjang dengan kemampuan dan semangat kerja yang baik. Seiring dengan hal tersebut diatas, tentunya peranan manusia sangat menentukan bagi keberhasilan pembangunan. Seorang pegawai harus mempunyai kemampuan untuk menyesuaikan diri dan menguasai ilmu pengetahuan serta teknologi seiring dengan perkembangan jaman. Dalam hal ini seorang pegawai dituntut untuk memiliki kemampuan kerja yang baik sehingga effektivitas kerja dapat tercapai. Effektivitas adalah suatu kerja yang dilakukan oleh pegawai guna/mencapai sasaran dan dapat selesai tepat pada waktunya. Peningkatan efektivitas kerja pegawai dapat dilakukan dengan berbagai cara antara lain dengan adanya kepemimpinan dan spesialiasi kerja yang menurut penulis sangat mempengaruhi efektivitas kerja.
Faktor kepemimpinan sangat berpengaruh dalam peningkatan produktivitas kerja pegawai karena pada dasarnya kebijaksanaan pemimpin yang diberikan mempunyai maksud untuk membantu pegawai dengan perbaikan dan penghargaan diri.
Kepemimpinan adalah kemampuan tiap pimpinan di dalam mempengaruhi dan menggerakkan bawahannya sedemikian rupa sehingga para bawahannya bekerja dengan rasa bergairah, bersedia bekerjasama dan mempunyai disiplin yang tinggi, dimana para bawahannya diikat dalam kelompok secara bersama-sama dan mendorong mereka kesuatu tujuan tertentu.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain