Text
PENINGKATAN MEMBACA PUISI MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL PADA SISWA KELAS V SD NEGERI TEJOSARI KECAMATAN NGABLAK KABUPATEN MAGELANG
ABSTRAK:
Florianus Anang Slamet Supriyanto : Peningkatan Membaca Puisi Menggunakan Media Audio Visual pada Siswa Kelas Lima SD Negeri Tejosari Kecamatan Ngabblak Kabupaten Magelang. Pembelajaran yang baik adalah pembelajaran yang mampu membuat siswa termotivasi belajar secara optimal. Pembelajaran merupakan proses membelajarkan siswa. Dengan pembelajaran siswa secara sadar tanpa paksaan mau belajar secara optimal. Kualitas sebuah pembelajaran ditentukan oleh faktor internal dan faktor eksternal. Faktor penggunaan metode menjadi salah satu faktor penentu kualitas sebuah pembelajaran. Hasil pengamatan sementara proses pembelajaran yang dilaksanakan pada siswa kelas V SD negeri Tejosari kurang memenuhi kriteria yang diharapkan. Hal itu bisa dilihat pada pencapaian nilai siswa dibandingkan dengan Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditentukan. Dari identifikasi masalah peneliti merumuskan permasalahan yang muncul yaitu; 1) apakah media audio visual dapat menumbuh kembangkan minat siswa dalam pembelajaran membaca puisi, dan 2) apakah media audio visual dapat meningkatkan prestasi belajar dalam membaca puisi? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media audio visual dapat menumbuh kembangkan minat siswa dalam pembelajaran membaca puisi, dan apakah media audio visual dapat meningkatkan prestasi belajar dalam membaca puisi. Penelitian ini bermanfaat bagi siswa, guru dan dinas terkait. Sebagai dasar dari penelitian ini, peneliti menggunakan beberapa hasil kajian pustaka dan beberapa teori yang dibaca dari referensi.Penelitian ini dilaksanakan pada siswa kelas V SD Negeri Tejosari pada semester pertama tahun pelajaran 2014-2015. Penelitian dilaksanakan menggunakan pembelajaran yang berbasis kurikulum KTSP. Pembelajaran dilaksanakan dalam dua siklus. Masing masing siklus mememiliki pertemuan. Tiap pertemuan melalui tahapan perencanaan, pelaksanaan dan refleksi.. Dari hasil pengamatan pada seluruh pembelajaran, dapat diambil kesimpulan diantaranya; penggunaan media audio visual mampu menumbuhkembangkan minat belajar dan mampu meningkatkan prestasi belajar siswa. Karena itu peneliti menyarankan perlunya penggunaan media audio visual pada pembelajaran puisi. Kata kunci ; Peningkatan, audio visual, puisi
10-UN57.4.1.4-2016 | INDONESIA SUP P 2016 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain