Text
KINERJA PENYELENGGARAAN PEMERINTAHAN KECAMATAN MERTOYUDAN KABUPATEN MAGELANG
ABSTRAK:
Kecamatan sebagai bagian dari struktur dan sistem penyelenggaraan pemerintahan tingkat daerah, merupakan lapis kedua unit pelayanan masyarakat terdepan setelah kelurahan dalam mengurusi berbagai kepentingan publik. Melalui kewenangan yang dilimpahkan oleh bupati/walikota (kewenangan delegatif), pemimpin kecamatan dapat melaksanakan berbagai peran yang disesuaikan dengan karakteristik wilayahnya masing-masing. Perbedaan kondisi dan karakteristik wilayah yang menuntut camat untuk dapat memahami kemudian menerjemahkannya ke dalam unit-unit internal organisasi yang ada di kecamatan.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendiskripsikan tentang Kinerja Pemerintahan Kecamatan Mertoyudan Kabupaten Magelang. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Unit analisis adalah organisasi dalam hal ini adalah Kecamatan Mertoyudan. Data yang dikumpulkan terdiri dari data primer dan data sekunder. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data melalui wawancara kepada informan yang dianggap berpotensi untuk memberikan informasi tentang bagaimana Kinerja Kecamatan Mertoyudan dalam penyelenggaraan pemerintahan. Hasil penelitian terhadap Kinerja Kecamatan Mertoyudan dalam penyelenggaraan pemerintahan diukur dengan menggunakan lima indicator kinerja, yakni Produktivitas, Kualitas layanan, Responsivitas, Responsibilitas, dan Akuntabilitas. Setelah dilakukan penelitian, berdasarkan hasil penelusuran peneliti dapat disimpulkan bahwa kinerja yang dilakukan kecamatan Mertoyudan dalam penyelenggaraan pemerintahan belum maksimal diukur dari kelima indicator tersebut.
Kata kunci: indikator kinerja, kecamatan, kualitatif, organisasi
13- UN57.4.1 - 2016 | FISIPOL SAF K 2016 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain