Text
SKRIPSI ANALISIS PENGARUH SEKTOR PRIMER,SEKTOR SEKUNDER DAN SEKTOR TERSIER TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI KOTA MAGELANG TAHUN 2000 - 2014
ABSTRAK:
Tujuan penelitian ini adalah 1)Untuk mengetahui perkembangan sektor primer, sektor sekunder dan sektor tersier di Kota Magelang tahun 2000-2014. 2)Untuk mengetahui perkembangan pertumbuhan ekonomi di Kota Magelang tahun 2000-2014 dan 3)Untuk mengetahui pengaruh sektor primer, sektor sekunder dan sektor tersier terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Magelang tahun 2000-2014. Data yang dikumpulkan adalah data sekunder, teknik pengumpulan data diperoleh dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Magelang. Dalam penelitian ini menggunakan teknik analisis data regresi linier berganda, indeks rantai, uji f dan asumsi klasik. Hasil analisis regresi linear berganda menunjukkan bahwa sektor primer, sektor sekunder dan sektor tersier berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi. Hasil uji f bahwa secara bersama-sama sektor primer, sektor sekunder dan sektor tersier ada pengaruh yang bermakna terhadap pertumbuhan ekonomi. Hasil uji asumsi klasik menunjukkan bahwa model persamaan tidak mengalami gejala atau tidak terdeteksi uji asumsi klasik. Kata kunci: Sektor Primer, Sektor Sekunder, Sektor Tersier, Pertumbuhan Ekonomi
58-UN57.4.1-SE-III-2017 | PEMBANGUNAN NIN A 2017 | Ruang Skripsi | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain