Text
SKRIPSI PENGARUH MACAM MEDIA TANAM DAN PUPUK ORGANIK CAIR TERHADAP HASIL TANAMAN LOBAK (Raphanus sativus ,L.)Var. Greenbow
ABSTRAK:
Penelitian tentang Pengaruh Macam Media Tanam dan Pupuk Organik Cair Terhadap Hasil Tanaman Lobak Varietas Green Bow, dilakukan pada tanggal 25 Oktober 2014 sampai dengan tanggal 1 Januari 2015 di Green House STPP Kecamatan Tegalrejo, Kabupaten Magelang, dengan ketinggian tempat 600 meter di atas permukaan laut, dengan jenis tanah latosol dengan keasaman tanah (pH) 6,0. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan percobaan faktorial (2x3) yang disusun dalam rancangan acak kelompok lengkap, tiga ulangan, empat sampel. Faktor pertama yaitu tanah latosol, tanah latosol+arang sekam (1:1). Faktor kedua pupuk organik cair yaitu urin sapi 1813,71 l/ha, urin kambing 174.545,45 l/ha dan urin kelinci 3.750 l/ha. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan macam media tanam dan pupuk organik cair tidak menunjukkan pengaruh yang berarti pada semua parameter pengamatan. Pengaruh nyata hanya terjadi pada panjang umbi, perbedaan pupuk organik cair di respon berbeda pada media yang berbeda. Kata Kunci : Media tanam, Pupuk Organik Cair, dan Lobak
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain