Text
SKRIPSI USING ALPHA BOXES TECHNIQUE TO IMPROVE THE ANALYTICAL EXPOSITION TEXT READING SKILL OF THE ELEVENTH GRADERS OF SMA MUHAMMADIYAH 1 MAGELANG IN THE SCHOOL YEAR 2014/2015
ABSTRAK:
Bahasa Inggris adalah salah satu bahasa internasional yang penting untuk dikuasai. Di Indonesia, bahasa Inggris diajarkan dari sekolah dasar hingga perguruan tinggi sebagai salah satu mata pelajaran wajib. Oleh karena itu, siswa perlu dibekali dengan komunikasi bahasa Inggris yang mencakup empat keterampilan dasar bahasa. Salah satunya yaitu membaca. Dengan keterampilan membaca, siswa sekolah menengah atas diharapkan mampu memahami isi teks.Akan tetapi siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Magelang kurang memiliki motivasi dalam belajar membaca dan keterampilan membaca mereka juga rendah. Rata-rata nilai siswa adalah 59.6, kurang dari nilai standar (KKM) yaitu 75. Sebagian besar dari mereka menemukan kesulitan untuk memahami teks. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah penggunaan Tekhnik
Alpha Boxes mampu meningkatkan motivasi belajar membaca teks analytical exposition pada siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Magelang dan untuk mengetahui seberapa besar peningkatan keterampilan siswa dalam membaca teks analytical exposition menggunakan Teeknik Alpha Boxes. Penelitian ini dikategorikan sebagai Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan subyek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMA Muhammadiyah 1 Magelang. Penulis mengambil kelas XI-IPS 1 yang terdiri dari 30 siswa. Penulis melakukan penelitian melalui tiga siklus, Pra-siklus, Siklus I dan Siklus II. Kemudian, penulis menggunakan hasil tes di setiap akhir siklus sebagai data untuk mengetahui peningkatan keterampilan
siswa dalam membaca teks analytical exposition, sementara penulis juga menggunakan instrumen non-tes untuk mengetahui peningkatan motivasi siswa dalam proses belajar pembelajaran. Untuk menganalisis data, penulis menggunakan kuantitatif dan kualitatif data analisis. Hasil observasi dan kuesioner menunjukkan bahwa ada peningkatan motivasi siswa setelah penulis mengajar siswa menggunakan Teknik Alpha Boxes. Motivasi siswa dalam proses belajar menigkat.selain itu, mereka lebih aktip dan memiliki motivasi tinggi untuk belajar. Nilai rata-rata lembar observasi dari Pra-siklus sampai Siklus II adalah 45.33, 63.66 dan 86.66, sedangkan peningkatannya adalah 37.00 dari Pra-siklus ke Siklus II. Selain itu, peningkatan juga terjadi pada tes membaca. Rata-rata dari nilai siswa meningkat. Dalam Pra-siklus, nilai rata-ratanya adalah 59.6. hasil tes pada Siklus I adalah 69.43 sedangkan pada Siklus II adalah 79.53. peningkatan dari Pra-siklus ke Siklus II adalah 19.93 dan 86.66% atau 26 dari 30 siswa mendapatkan nilai lebih dari 75 sebagai nilai standar. Berdasarkan analisis data, penulis menyimpulkan bahwa penggunaan teknik Alpha Boxes dapat meningkatkan motivasi belajar membaca teks analytical exposition dari siswa kelas XI SMA Muhammadyah 1 Magelang pada tahun ajaran 2014/2015 dan peningkatan keterampilan membaca teks analytical exposition siswa yang diajar menggunakan Teknik alpha Boxes adalah 19.93. Penulis menyarankan guru bahasa Inggris untuk menerapkan teknik alpha Boxes sebagai salah satu teknik dalam pengajaran membaca. Selain itu, siswa harus lebih termotivasi dalam proses belajar mengajar, mereka juga bisa menggunakan teknik Alpha Boxes untuk membantu mereka. Kata kunci: PTK, teknik Alpha Boxes, SMA Muhammadiyah 1 Magelang.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain